Contoh Penulisan Ilmiah Bab 2

Thursday, 18 April 20130 comments

II. Landasan Teori

2.1  Keutamaan Berdoa
Sebelum melakukan sesuatu hal ada baiknya kita berdoa terlebih dahulu  agar sesuatu yang kita kerjakan diberkahi dan dimudahkan oleh Allah SWT, kebiasaan berdoa sebaiknya dilakukan sejak dini agar kita terbiasa dalam melakukanya. Berdoa merupakan suatu sikap yang bersifat intensif, yaitu dilakukan terus-menerus tanpa batas waktu, bukan sesekali dan bergantung pada mood kita. Allah bukanlah tamu kita, yang sesekali kita ajak berbicara, dan kemudian kita tinggalkan untuk mengurus tugas dan kewajiban kita. Tapi Allah adalah penguasa hidup kita, dan perlu untuk terus menjalin hubungan denganNya, karena Ia memegang kendali hidup kita.
Berdoa adalah sebuah komitmen, menerapkan sikap komitmen berarti kita memberikan peluang pada Allah untuk mengubah suatu situasi menjadi lebih baik. Kita sedang dalam posisi menunggu suatu keajaiban, kita tidak menyerah tapi berserah dalam sikap doa.
Berdoa bukanlah berbicara mengenai suatu hasil. Hasil doa adalah kedaulatan Allah, Allah yang berhak menjawab atau tidak menjawab doa kita, bagian kita adalah berdoa, tugas dan kewajiban kita adalah berdoa. Bersyukur bila Allah telah menjawab doa kita, dan bila belum, tetaplah berdoa. Komitmen lah yang membuat kita tetap bertahan mengambil sikap doa.
Allah mau kita berdoa, Dan Allah berjanji untuk menjawab doa kita. Tapi mengenai waktunya, adalah kedaulatan Allah. Namun kita akan tahu ketika doa itu telah dijawab, kita akan melihat buah dari doa kita.Berdoa memiliki banyak keutamaan diantaranya sebagai berikut:
1.      Do'a adalah ibadah berdasarkan firman Allah
"Yang Artinya : Berdo'alah kepadaKu, niscaya akan Kuperkenankan bagimu. Sesungguhnya orang-orang yang menyombongkan diri dari menyembah-Ku akan masuk Neraka Jahannam dalam keadaan hina dina". (Ghafir : 60).

2. Doa adalah ibadah yang paling mulia di sisi Allah, 
             Dari Abu Hurairah Radhiyallahu 'anhu berkata bahwasanya Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda : "Artinya : Tidak ada sesuatu yang paling mulia di sisi Allah daripada doa". (Sunan At-Timidzi, bab Do'a 12/263, Sunan Ibnu Majah, bab Do'a 2/341 No. 3874. Musnad Ahmad 2/362).

3.Allah murka terhadap orang-orang yang meninggalkan doa,
             Berdasarkan hadits bahwa Abu Hurairah Radhiyallahu 'anhu berkata bahwasanya Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda. "Artinya : Barangsiapa yang tidak meminta kepada Allah, maka Allah akan memurkainya". (Sunan At-Tirmidzi, bab Do'a 12/267-268).

4. Doa mampu menolak takdir Allah, 
               berdasarkan hadits dari Salman Al-Farisi Radhiyallahu 'anhu bahwa Rasulullah Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda. "Artinya : Tidak ada yang mampu menolak takdir kecuali doa". (Sunan At-Tirmidzi, bab Qadar 8/305-306)

5. Orang yang paling lemah adalah orang yang tidak mampu berdoa 
         Berdasarkan
hadits Nabi bahwasanya beliau Shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda. "Artinya : Orang yang lemah adalah orang yang meninggalkan berdoa dan orang yang paling bakhil adalah orang yang bakhil terhadap salam". (Al-Haitsami, kitab Majma' Az-Zawaid. Thabrani, Al-Ausath. Al-Mundziri, kitab At-Targhib berkata : Sanadnya Jayyid (bagus) dan dishahihkan Al-Albani,As-Silsilah Ash-Shahihah 2/152-153 No. 601).

6. Allah Subhanahu wa Ta'ala memerintahkan berdoa, 
            Barangsiapa yang meninggalkan doa berarti menentang perintah Allah dan barangsiapa yang melaksanakan berarti telah memenuhi perintah-Nya. Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman. "Artinya : Dan apabila hamba-hamba-Ku bertanya kepadamu tentang Aku, maka (jawablah), bahwasanya Aku adalah dekat. Aku mengabulkan permohonan orang yang berdoa apabila ia memohon kepada-Ku, maka hendaklah mereka itu memenuhi (segala perintah)Ku, dan hendaklah mereka beriman kepada-Ku, agar mereka selalu berada dalam kebenaran". (Al-Baqarah : 186).

2.2  Pengertian sistem operasi Android
Android adalah sistem operasi yang berbasis Linux untuk telepon seluler seperti telepon pintar dan komputer tablet. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Awalnya, Google Inc. membeli Android Inc., pendatang baru yang membuat peranti lunak untuk ponsel. Kemudian untuk mengembangkan Android, dibentuklah Open Handset Alliance, konsorsium dari 34 perusahaan peranti keras, peranti lunak, dan telekomunikasi, termasuk Google, HTC, Intel, Motorola, Qualcomm, T-Mobile, dan Nvidia.
Di dunia ini terdapat dua jenis distributor sistem operasi Android. Pertama yang mendapat dukungan penuh dari Google atau Google Mail Services (GMS) dan kedua adalah yang benar–benar bebas distribusinya tanpa dukungan langsung Google atau dikenal sebagai Open Handset Distribution (OHD).

2.2.1        Keunggulan Ponsel/Tablet yang berbasis Android
·         Multitasking
Dengan adanya fitur multitasking ini, kita dapat menjalankan beberapa aplikasi sekaligus seperti di komputer.

·         Open Source
Android bersifat Open Source yang berarti  aplikasi android bisa dibuat oleh siapapun yang mengerti dengan kode-kode sumber sehingga bisa membuat sebuah aplikasi versi pengembang aplikasi tersebut.

·         Fitur Widget
Android memanjakan penggunanya dengan kebebasan membuat widget di homescreen untuk penggunanya. Sehingga bisa dengan mudah mengakses berbagai folder dan aplikasi dengan cepat dan mudah.

·         Integrasi mudah dan cepat ke produk-produk Google
Karena Android adalah milik Mbah Google otomatis akses ke berbagai produk Google lainnya seperti Google Docs, Gmail, Google Reader, Blogger, dan banyak lainnya. akan lebih mudah dan cepat pastinya.

·         Harga lebih variatif
Terakhir yang membuat Android unggul dan menjadi nomor 1 di dunia saat ini yaitu Android bisa dibeli mulai dari harga murah sampai yang mahal. Tidak seperti Apple dan Blackberry yang menjual produknya dengan harga mahal, Android bisa saya katakan lebih merakyat.
Mungkin dari kelebihan-kelebihan diatas yang sudah saya sebutkan masih ada lagi kelebihan lainnya. Apalagi sejak diumumkannya Android terbaru, yaitu Android 4.0 (Android Ice Cream Sandwich) banyak fitur baru yang ditawarkan, salah satunya Face Unlock.

2.3  Sejarah Android
Android Inc, adalah sebuah perusahaan software kecil yang didirikan pada bulan Oktober 2003 di Palo Alto, California, USA. Didirikan oleh beberapa senior di beberapa perusahaan yang berbasis IT & Communication; Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears dan Chris White. Menurut Rubin, Android Inc didirikan untuk mewujudkan mobile device yang lebih peka terhadap lokasi dan preferensi pemilik. Dengan kata lain, Android Inc, ingin mewujudkan mobile device yang lebih mengerti pemiliknya.

2.3.1  Google dan Sejarah Android
Konsep yang dimiliki Android Inc, ternyata menggugah minat raksasa Google untuk memilikinya. Pada bulan Agustus 2005, akhirnya Android Inc diakuisisi oleh Google Inc. Seluruh sahamnya dibeli oleh Google. Nilai pembelian Android Inc ini oleh google tidak ada release pastinya. Tetapi banyak yang memperkirakan nilai pembelian Android Inc oleh Google adalah sebesar USD 50 juta. Saat itu banyak yang berspekulasi, bahwa akuisisi ini adalah langkah awal yang dilakukan Google untuk masuk ke pasar mobile phone.
Andy Rubin, Rich Miner, Nick Sears dan Chris White tetap di Android Inc yang dibeli Google, sehingga akhirnya mereka semua menjadi bagian dari raksasa Google dan sejarah android. Saat itulah mereka mulai menggunakan platfor linux untuk membuat sistem operasi bagi mobile phone.

2.3.2  Sejarah Android dan Open Handset Alliance

Pada bulan nopember 2007, terbentuklan Open Handset Alliance yang merupakan konsorsium dari beberapa perusahaan : Broadcom Corporation, Google, HTC, Intel, LG, Marvell Technology Group, Motorola, Nvidia, Qualcomm, Samsung Electronics, Sprint Nextel, T-Mobile dan Texas Instruments. Mereka sepakat untuk membuat open standart bagi mobile phone.Pada hari yang sama, mereka mengumumkan produk pertama mereka, yaitu Android yang berbasis Linux kernel versi 2.6.
Bulan Desember 2008, bergabunglah 14 perusahaan lainnya yaitu : ARM Holdings, Atheros Communications, Asustek Computer Inc, Garmin Ltd, PacketVideo, Softbank, Sony Ericsson, Toshiba Corp dan Vodafone Group Plc. Hal ini merupakan langkah besar dalam sejarah Android untuk menjadi pemimpin dalam sistem operasi untuk mobile phone. Beberapa Versi release resmi Android :
Android Cupcake 1.5
Android Donut 1.6
Android Eclair 2.0.x/2.1.x
Android Froyo 2.2.x
Android Gingerbread 2.3
Android Gingerbread 2.3.3
Android Honeycomb 3.0

2.4  Java sebagai Appliccation Development Interface
Java adalah bahasa berorientasi objek yang dapat digunakan untuk pengembangan aplikasi mandiri, aplikasi berbasis internet, serta aplikasi untuk perangkat-perangkat cerdas yang dapat berkomunikasi lewat internet atau jaringan komunikasi, Java bukan turunan langsung dari bahasa pemrograman manapun. Dalam Java ada 2 (dua) jenis program berbeda, yaitu aplikasi dan applet. Aplikasi adalah program yang biasanya disimpan dan dieksekusi dari komputer lokal sedangkan applet adalah program yang biasanya disimpan pada komputer yang jauh, yang dikoneksikan pemakai lewat web browser.
OOP (object oriented programming) adalah cara yang ampuh dalam pengorganisasian dan pengembangan perangkat lunak.

2.4.1  Syntax Java
           2.4.1.1 Komentar
Ada beberapa bentuk komentar pada java, yaitu :
·         Komentar baris tunggal dengan tanda  // 
·         Komentar baris banyak diawali dengan tanda  /*  dan ditutup dengan  */
·         Komentar terdokumentasi digunakan komentar bertanda /** untuk menyatakan komentar dokumentasi, diakhiri dengan tanda */
          2.4.1.2  Kata Kunci Simpanan (Keywords)
Kata kunci simpanan adalah identifier khusus yang disimpan oleh bahasa Java untuk mengendalikan bagaimana program didefinisikan. Kata tidak dapat digunakan sebagai identifier nama suatu variabel, class dan method.

Tabel 2.1 Daftar Keywords
abstract
boolean
Break
byte
byvalue
Case
cast
catch
char
class
const
continue
default
do
double
Else
extends
False
final
finally
float
for
future
generic
goto
if
implements
import
inner
instanceof
Int
interface
long
native
new
Null
operator
outer
package
private
protected
Public
Rest
return
short
static
super
switch
synchronized
this
throw
throws
transient
True
Try
var
void
volatile
while



            2.4.1.3  Identifier
Digunakan untuk nama class, method, dan variabel. Dapat berupa urutan huruf (besar atau kecil), angka, garis bawah, dan tanda dolar. Tidak boleh diawali oleh angka dan bersifat case sensitive.
Dengan huruf awal kecil dan menandai bagian kata selanjutnya dengan huruf besar, misalnya nextItem, currentValue, getTimeOfDay.


            2.4.1.4  Separator (Pemisah)
Tabel 2.2 Daftar Separator
Simbol
Nama
Fungsi
()
Kurung
Digunakan untuk menghimpun parameter dalam definisi dan pemanggilan method, juga digunakan untuk menyatakan tingkatan pernyataan, menghimpun pernyataan untuk pengaturan alur program dan menyatakan tipe cast.
{}
kurung kurawal
Digunakan untuk menghimpun nilai yang otomatis dimasukkan kedalam array, juga digunakan untuk mendefinisikan blok program, untuk cakupan class, method, dan lokal.
[]
kurung siku
Digunakan untuk menyatakan tipe array, juga digunakan untuk membedakan nilai array.
;
titik-koma
Pemisah pernyataan.
,
Koma
Pemisah urutan identifier dalam deklarasi variabel, juga digunakan untuk mengaitkan pernyataan didalam pernyataan for.
.
Titik
Digunakan untuk memisahkan nama paket dari sub-paket dan class, juga digunakan untuk memisahkan variabel atau method dari variabel referensi.
           
            2.4.1.5  Variabel
Variabel adalah satuan dasar penyimpanan dalam program Java. Suatu variabel didefinisikan dengan kombinasi identifier, tipe, dan cakupan. Bergantung pada tempat kita mendeklarasikannya, variabel dapat bersifat lokal atau sementara.

            2.4.1.6   Tipe Data
Java merupakan contoh bahasa yang strongly typed language. Hal ini berarti bahwa setiap variabel harus memiliki tipe yang sudah dideklarasikan. Tipe data pada Java : Integer,Floting point ,Char, Boolen

            2.4.1.7  Struktur Percabangan
Berikut akan dibahas mengenai bentuk umum dari statement kendali percabangan yang terdiri dari switch case dan if-else if, serta statement perulangan
yaitu for, while dan do-while.
  • Bentuk umum switch case:
switch (Variabel_Pembantu.getId())  {
case Kondisi_pertama:
Statement. . . . . . . . ; break;
case Kondisi ke-n:
Statement. . . . . . . . ; break; }

·         Bentuk umum if – else if :
If (kondisi dengan nilai ekspresi boolean){ statement …..;}
Else if { statement ….. ;}


2.5  Android SDK(software Development kit)
            Android SDK adalah tools API(Aplication Programming Interface) yang diperlukan untuk mulai mengembangkan aplikasi pada platform Android menggunakan bahasa pemprograman java. Android merupakan subset perangkat lunak untuk ponsel yang meliputi sistem operasi, middleware dan aplikasi kunci yang release oleh Google. Saat ini disediakan Android SDK(Software Development Kit) sebagai alat bantu API untuk mulai mengebangkan Aplikasi pada platform Android menggunakan bahasa pemprograman java. Sebagai platform aplikasi netral,  Android memberi kesempatan pada anda untuk membuat aplikasi yang kita butuhkan yang bukan merupakan aplikasi bawaan Handphone/Smartphone. Beberapa fitur-fitur Android yang paling penting adalah
·         Framework yang mendukung penggantian komponen dan reusable.
·         Mesin Virtual Dalvik dioptimalkan untuk perangkat mobile
·         Integerated browser berdasarkan engine open source Webkit
·         Grafis yang dioptimalkan dan didukung oleh libraries grafis 2D, garfis 3D berdasarkan spesifikasi opengl ES 1,0(Opsional akselerasi hardware)
·         SQLite untuk penyimpanan data (database)
·         Media support yang mendukung audio, video, gambar
·         Bluetooth, EDGE, 3G,dan WiFi (tergantung hardware)
·         Kamera, GPS, Kompas, dan accelerometer (tergantung hardware)
·         Lingkungan Development yang lengkap dan kaya termasuk perangkat emulator, tools untuk debugging, profil dan kinerja memori, dan plugin untuk IDE Eclipse. 
     
2.6  Eclipse sebagai IDE utuk pengembangan java
Eclipse adalah sebuah IDE (Integrated Development Environment) untuk mengembangkan perangkat lunak dan dapat dijalankan di semua platform (platform-independent). Berikut ini adalah sifat dari Eclipse:
  • Multi-platform: Target sistem operasi Eclipse adalah Microsoft Windows, Linux, Solaris, AIX, HP-UX dan Mac OS X.
  • Mulit-language: Eclipse dikembangkan dengan bahasa pemrograman Java, akan tetapi Eclipse mendukung pengembangan aplikasi berbasis bahasa pemrograman lainnya, seperti C/C++, Cobol, Python, Perl, PHP, dan lain sebagainya.
  • Multi-role: Selain sebagai IDE untuk pengembangan aplikasi, Eclipse pun bisa digunakan untuk aktivitas dalam siklus pengembangan perangkat lunak, seperti dokumentasi, test perangkat lunak, pengembangan web, dan lain sebagainya.
Eclipse pada saat ini merupakan salah satu IDE favorit dikarenakan gratis dan open source, yang berarti setiap orang boleh melihat kode pemrograman perangkat lunak ini. Selain itu, kelebihan dari Eclipse yang membuatnya populer adalah kemampuannya untuk dapat dikembangkan oleh pengguna dengan komponen yang dinamakan plug-in.

2.6.1  Sejarah Eclipse
Eclipse awalnya dikembangkan oleh IBM untuk menggantikan perangkat lunak IBM Visual Age for Java 4.0. Produk ini diluncurkan oleh IBM pada tanggal 5 November 2001, yang menginvestasikan sebanyak US$ 40 juta untuk pengembangannya. Semenjak itu konsursium Eclipse Foundation mengambil alih untuk pengembangan Eclipse lebih lanjut dan pengaturan organisasinya.

2.6.2  Arsitektur
Sejak versi 3.0, Eclipse pada dasarnya merupakan sebuah kernel, yang mengangkat plug-in. Apa yang dapat digunakan di dalam Eclipse sebenarnya adalah fungsi dari plug-in yang sudah diinstal. Ini merupakan basis dari Eclipse yang dinamakan Rich Client Platform (RCP). Berikut ini adalah komponen yang membentuk RCP:
  • Core platform
  • OSGi
  • SWT (Standard Widget Toolkit)
  • JFace
  • Eclipse Workbench
Secara standar Eclipse selalu dilengkapi dengan JDT (Java Development Tools), plug-in yang membuat Eclipse kompatibel untuk mengembangkan program Java, dan PDE (Plug-in Development Environment) untuk mengembangkan plug-in baru. Eclipse beserta plug-in-nya diimplementasikan dalam bahasa pemrograman Java.
Konsep Eclipse adalah IDE yang terbuka (open), mudah diperluas (extensible) untuk apa saja, dan tidak untuk sesuatu yang spesifik. Jadi, Eclipse tidak saja untuk mengembangkan program Java, akan tetapi dapat digunakan untuk berbagai macam keperluan, cukup dengan meng-instal plug-in yang dibutuhkan. Apabila ingin mengembangkan program C/C++ terdapat plug-in CDT (C/C++ Development Tools). Selain itu, pengembangan secara visual bukan hal yang tidak mungkin oleh Eclipse, plug-in UML2 tersedia untuk membuat diagram UML. Dengan menggunakan PDE setiap orang bisa membuat plug-in sesuai dengan keinginannya. Salah satu situs yang menawarkan plug-in secara gratis seperti Eclipse downloads by project.

2.7  ADT(Android Development Tolls)
ADT adalah singkatan dari Android Development Tools yaitu sebuah plugin untuk program eclipse, yang menjadi sebuah penghubung diantara eclipse dengan Android SDK agar dapat membuat sebuah aplikasi berbasis android.
Android Development Tools (ADT) adalah plugin untuk IDE eclipse yang didesign powerfull untuk pengembangan aplikasi Android.
Developing Android di eclipse sangat direkomendasikan karena banyak kemudahan2 sebagai tools terintegrasi seperti custom XML editor, debuging dan banyak hal2 lain yang mempercepat pembuatan aplikasi.


Note:
Apabila menginginkan penulisan Ilmiah Bab 2 dengan format .doc download disini
Download Aplikasi penulisan ini disini
Cara download tunggu 5 detik, kemudian klik 'SKIP AD' dipojok kanan atas
Password: achielmuezza


Donasi Pada Blog Ini Cukup Mengklik Iklan Yang Ada, Klik Anda Sangat Berguna Untuk Kelangsungan Blog Ini. Terima Kasih

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. BANYAK HAL - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger